Hening Dini Hari 24 Februari

Daftar Isi
Entah mengapa malam jum'at kali ini saya tidak bisa tidur. Mulanya saya hanya ngepush rank mobile legend. Selesai makan malam hingga setelah kecapean saya buka youtube. Siap siap tidur tapi mata masih terasa segar. Tak mau tertutup, saya lanjutkan ngepush hingga waktu menunjukkan jam 02.00 dini hari.

Kalah menang sudah menjadi resiko player solo. Ya saya lebih suka main solo, bila bermain dengan teman rasanya susah aja menangnya.

Saya berhenti dijam 02.00 memaksakan diri untuk tidur namun tetap saja saya tak bisa melakukannya. Akhirnya saya coba menuliskannya. Coba merangkai beberapa kata, agar bisa saya posting di blog.

Waktu telah berganti menjadi 24 Februari 2023. Karena saya kehabisan ide juga, mau menulis apalagi saya paksakan untuk nutup mata. Dan akhirnya tertidur juga. Saya lanjut menuliskannya dipagi hari jam 10an.

Karena hari ini tanggal cantik 24 Februari 2023. Dan kemarin sempat melihat postingan 24 - 2 - 2024 Lamaran. 24 - 4 - 2024 Nikahan. Kayanya bagus banget tanggalnya. Butuh satu tahun lagi. Yuk solawatin dulu.

Entah mengapa saya jadi suka melihat tanggal tanggal cantik, lalu menulis sesuatu tentangnya. Walaupun tulisan yang saya buat tidak bagus, namun ada kepuasan tersendiri ketika tulisannya jadi dan saya baca kembali dalam selang waktu yang lama.

Bahasanya walaupun kurang dimengerti, belum tersusun dengan baik namun saya tetap bangga pada diriku. Dan puas dengan semua tulisan yang telah saya tulis.

Harapan kedepannya tentunya bisa menciptakan tulisan yang lebih baik lagi, bisa bermanfaat untuk orang lain, menghibur, ataupun menjadi solusi untuk mereka.

Hari ini walaupun singkat, tetap menjadi hari terbaik. Jangan lupa sedekah jum'atnya. :)

Posting Komentar